Selasa, 10 April 2012

Sudah Setahun

Kamu sedang mengerjakan setumpuk laporan, sedang aku memilah-milah baju bayi di meja setrikaan. Begitulah setahun ini kita rayakan dengan pesta pora bersiap menyambut seorang manusia kecil yang katamu sudah digariskan bertahun cahaya, tempat kita berbagi kode genetika. 

Mungkin perayaan bukanlah kata yang tepat, karena setahun ini aku bingung membedakan mana yang istimewa jika memelukmu mencium bau cologne yang beroksidasi dengan keringat, dan panasnya jalanan Jakarta menghasilkan satu rumus kimia yang menggerakkan hormon kebahagiaan. Memaksamu menjaga berat badan tentu saja tidak konsisten dengan kesenangan tiap semua masakanku tandas kau makan.

Cinta tidak membuatku menerimamu apa adanya, begitupun kau. Karenanya akan selalu ada protes karena aku terbiasa tak mau menutup tempat garam di dapur setelah menggunakannya. Akan selalu ada aku yang memaksamu untuk membedakan baju rumahan dan baju jalan-jalan. Cinta ini juga tidak membebaskan. Ada banyak hal yang harus tetap berada di dalam jalur agar perasaan yang dibawa endorfin itu bisa menjejak tanah sehingga hidup bisa dihidupi.

Kita sepakat, pernikahan bukan hanya sebuah adu komitmen. Cinta itu perlu. Cinta yang yang tidak mengenal konsep. Cinta klise yang memiliki formula sama seperti cinta ABG yang menghabiskan malam mingguan di dalam Premiere XXI maupun cinta Joni dan Susi yang cukup bertukar rindu dipisahkan pagar tinggi rumah majikan Susi.

Kamu tetap setangkup Roti Srikaya buatku. Kuharap aku buatmu, tetap seorang gadis bertawa renyah, temanmu menertawakan hidup dan berbagi kopi sampai dini hari.

April 9th, 2012



(Tulisan ini dibuat untuk 'membalas' tulisan ini)

6 komentar:

Farisa Noviyanti mengatakan...

selamat setahun pernikahan kakak :)

Ariza mengatakan...

terima kasih ya...

kriww mengatakan...

selamat icha, bahagia selamanya ya :)

Kontraktor mengatakan...

selamat ya smoga langgeng terus sampe kakek nenek :D

Spa Treatment mengatakan...

Selamat ulang thun pernikahan ya :D smoga bisa awett ya :D
Congratulation :D

Ariza mengatakan...

terima kasih smuanya :)