Selasa, 10 Mei 2011

Yang Paling Berbahagia





Semua tamu hari itu akan melihat saya, dan Roti Srikaya. 

Saya, tidak bisa berhenti melihat dua manusia ini, yang sejak berbulan-bulan yang lalu jadi manusia paling sibuk di dunia, yang sejak sehari sebelumnya selalu saya ingatkan untuk cukup makan dan cukup istirahat. Dua orang yang sempat saya takutkan, tidak bisa saya bawakan kebahagiaan jenis ini kepada mereka dalam waktu dekat, dan ternyata bisa. Dua orang yang paling berusaha menenangkan saya setiap saya berontak saat keluarga lain heboh sendiri menanyakan kenapa saya tidak segera menikah. 

Dan hari itu, dari sekian tawa mereka yang dititipkan hidup melalui saya, ada varian baru yang hari itu terlihat. Berbeda dengan binar lain yang pernah tertangkap mata saya. Saat saya menang lomba, saat nilai raport saya naik dari semester lalu, saat saya diterima di perguruan tinggi, wisuda, bekerja. Tidak seperti itu. Entah kenapa, kali ini, tanpa mereka bilang 'bangga' atau 'senang sekali', saya bisa melihat berkali-kali lipat dari sekedar makna sebuah kata.

Melihat dua orang yang paling saya cintai, bahagia untuk kebahagiaan saya, adalah integral dari bahagia itu sendiri. Tingkat empat, mungkin. 

Dan hari itu, 
9 April 2011, 
adalah hari ulang tahun mamah yang ke 51.


5 komentar:

saidiblogger mengatakan...

selamat ultah untuk mamanya.. :D

Ariza mengatakan...

terima kasih :)

Anonim mengatakan...

ulang tahun mamahnya beda sehari sama saya... :D

Anonim mengatakan...

ulang tahun mamahnya beda sehari sama saya... :D

Ariza mengatakan...

hihi. berarti ulang tahun situ bakalan beda sehari sama anniversary pernikahan gw! hahahaha :D